Seputar Peradilan
PIMPINAN PENGADILAN AGAMA MARABAHAN MENDAPAT MUTASI DAN PROMOSI
Melalui website Badilag Mahkamah Agung RI, diumumkan hasil Rapat Tim Promosi Mutasi Pimpinan Mahkamah Agung RI melalui surat Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Nomor : 1971/DJA/KP.04.6/6/2021, tanggal 22 Juni 2021perihal "Hasil Rapat TPM Hakim pada Lingkungan Peradilan Agama ". Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Agama Marabahan kali ini masuk dalam gerbong promosi dan mutasi.
Adapun Hasil Rapat Tim Promosi dan mutasi tersebut yang ditandatangan oleh Ketua Mahkamah Agung RI. Prof. Dr. H. Syarifuddin, S.H., M.H. tersebut pada Pengadilan Agama Marabahan Hj. St. Zubaidah, S.Ag.,S.H.,M.H., mendapat promosi menjadi Wakil Ketua Pengadilan Agama Martapura kelas I B dan digantikan oleh Maya Gunarsih, S.H.I.,yang sebelumnya menjabat Wakil Ketua Pengadilan Agama Marabahan.
Promosi dan Mutasi di lembaga peradilan adalah hal yang biasa dilakukan sebagai salah satu pola kerja yang harus dilalukan, hal ini bertujuan untuk penghargaan kenaikan jenjang karir dan juga untuk penyegaran dalam bekerja, terlebih dapat mendekatkan ke pihak keluarga yang tak jarang saling berjauhan, sehingga dengan demikian Hakim tersebut dapat sukses dalam bekerja dan sukses dalam berkeluarga.