Seputar Peradilan
Pengadilan Agama Marabahan Gelar Rapat Kordinasi Bulan Juni 2020
Marabahan - bertempat di ruang sidang utama Pengadilan Agama Marabahan, diselenggarakan rapat kordinasi bulan Juni 2020. Rapat yang di selenggarakan di tengah wabah Covid-19 tetap memperhatikan protokol pencegahan penyebaran Covid-19 dengan menerapkan social distancing, dengan menjaga jarak peserta rapat dan selalu menggunakan masker untuk perlindungan diri.
Rapat ini dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Agamaa Marabahan H. Subhan, S.Ag., S.H dengan didampingi oleh Wakil Ketua Muhammad Radhia Wardana, S.H.I, dan Sekretaris H.M. Faisal Riza, S.H., M.H.
Dalam Rapat tersebut Ketua Pengadilan Agama Marabahan menyampaikan ada tiga jenis pekerja yakni jenis pertama adalah pekerja yang bekerja sesuai dengan tugasnya, kedua pekerja yang bekerja di bawah rata-rata, dan yang ketiga adalah pekerja yang bekerja di atas rata-rata. Beliau berharap pegawai Pengadilan Agama Marabahan adalah jenis pekerja yang ketiga, minimal jenis pekerja yang pertama.
Dalam rapat tersebut juga disampaikan hasil rapat yang dilaksanakan di PTA Banjarmasin (11/6) oleh Wakil Ketua Muhammad Radhia Wardana, S.H.I, dan Sekretaris H.M. Faisal Riza, S.H., M.H.
Rapat kordinasi ini dihadiri oleh seluruh pegawai Pengadilan Agama Marabahan. (Tim Redaksi)